Sustainable Fashion Selamatkan Bumi dari Bahaya Limbah Tekstil

 

Kondisi alam saat ini sering kita rasakan dampaknya dalam kehidupan sehari-hari, mulai dari perubahan cuaca yang signifikan hingga musim kemarau yang berkpenjangan. Ditambah lagi adanya kerusakan yang disebabkan ulah tangan manusia seperti tragedi kebakaran hutan yang trerjadi di Bromo hingga maraknya pembuangan sampah sembarangan. Hal Ini masih menjadi tantangan bersama dalam menyelamatkan bumi untuk kehidupan generasi manusia yang lebih baik kedepannya.

Salah satu permasalahan yang menjadi perhatian adalah limbah tekstil yang menumpuk. Lebih dari 1,3 juta ton sampah terdapat di Indonesia. Isampah tekstil pun turut menyumbang sampah terbesar di Indonesia. Maraknya orang-orang yang menjual pakaian murah yang merupakan sampah tekstil global. Pemerintah pun turut mendukung pencegahan sampah tekstil tersebut agar tidak masuk ke Indonesia. Cara yang dilakukan beragam mulai dari pencegahan impor limbah tekstil pakaian, sampai penyitaan barang-barang yang sudah beredar di pasaran.

Sumber: https://unsplash.com/

Apa itu Sustainable Fashion?

Sustainable Fashion adalah pengelolaan pakaian yang dilakukan mulai dari bahan, proses pembuatan hingga limbah yang dihasilkan bisa dimanfaatkan kembali dan ramah lingkungan. Bahan yang digunakan bisa berdasarkan daun-daunan yang bisa diolah menjadi bahan pakaian, proses pembuatannya juga tidak menghabiskan banyak listrik, dan tidak menggunakan hewan sebagai objeknya. Limbah yang dihasilkan juga tidak membahayakan alam dan bisa dimanfaatkan kembali.

Maka Sustainable Fashion ini dapat menjadi solusi untuk mengurangi bertambahnya sampah tekstil di Indonesia. Sudah ada beberapa usaha boutique hingga laundry yang menerapkan sistem sustainable fashion dalam penerapan bisnis mereka. Harapannya makin banyak lagi industri pakaian yang juga memerhatikan sustainability dalam usaha pakaian yang mereka buat. 

https://unsplash.com/

Pakaian Multifungsi

Solusi lain yang dapat diterapkan adalah menggunakan pakaian multifungsi untuk berbagai keadaan yang mendukung. Sederhananya pakaian multifungsi adalah satu pakaian yang bisa dimanfaatkan beberapa kondisi sesuai dengan fungsinya. Misalkan saja satu pakaian bisa digunakan saat di musim panas, musim dingin, atau formal dan semi formal. Penggunaan pakaian ini justru mempermudah penggunaan pakaian dan membatasi kita untuk membeli lebih dari satu baju.

Industri pakaian memang menjadi primadona masyarakat, apalagi masyarakat Indonesia yang cenderung memiliki sifat konsumtif akan tetap memilih membeli banyak baju untuk dipakai. Maka masih menjadi tugas bersama dalam menemukan solusi yang tepat untuk mengurangi limbah tekstil dunia khususnya di Indonesia.

Sustainable fashion dapat menjadi acuan awal dalam berpakaian. Maka sebagai produsen perlu adanya kesadaran untuk membuat atau menciptakan produk pakaian yang ramah lingkungan. Adanya kesadaran dari masyarakat juga menjadi solusi untuk menggunakan pakaian yang sustainable. Membatasi pembelian pakaian atau menggunakan pakaian multifungsi juga dapat menjadi solusi untuk mengurangi menumpuknya sampah tekstil. 


Posting Komentar

0 Komentar